Berita Liga Inggris: Everton kembali mengalami kesulitan mencetak gol setelah kalah 2-0 dari Nottingham Forest pada Ahad (29/12) lalu. Dalam pertandingan tersebut, tim asuhan Sean Dyche baru mampu mencatatkan tembakan tepat sasaran pada menit ke-80, mencerminkan masalah yang masih menghantui lini serang mereka.