Berita Liga Konferensi: Fiorentina berhasil meraih hasil imbang 1-1 dalam laga tandang melawan Vitoria SC di Liga Konferensi, Kamis malam (19/12). Gol penyama kedudukan dari Rolando Mandragora di menit akhir memastikan satu poin bagi La Viola, yang sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Gustavo Silva.