Berita Sepak Bola: Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, memberikan apresiasi kepada Kiernan Dewsbury-Hall setelah gelandang tersebut menjadi penentu kemenangan dalam laga melawan Copenhagen. Menurut Maresca, perkembangan Dewsbury-Hall musim ini sangat terlihat, terutama berkat kerja kerasnya di sesi latihan.