Jambore Pramuka Kwarcab Denpasar 2024 Dipusatkan di Mertasari Sanur

1 week ago 2
ARTICLE AD BOX
Ketua Panitia Jambore Cabang Denpasar 2024 Ni Made Ari Astini, Selasa (29/10), mengatakan Jambore Cabang Denpasar 2024 diikuti 512 Pramuka Penggalang yang berasal dari 34 SMP negeri dan swasta se-Kota Denpasar atau sebanyak 30 regu putra dan 34 regu putri.

“Melalui jambore ini, kami ingin mencetak bibit Pramuka yang berkarakter menuju Indonesia Emas 2045,” kata Ari Astini.

Kegiatan jambore dikemas dengan berbagai metode dengan harapan peserta lebih dapat merasakan, menghayati, dan mendalami materi-materi dalam kegiatan yang disajikan baik secara individu maupun beregu.

Ari Astini mengatakan jambore adalah sarana pendidikan dan pertemuan besar bagi Pramuka Penggalang yang bertujuan untuk membentuk watak, meningkatkan sikap kemandirian, keterampilan serta meningkatkan rasa kebangsaan yang berbhineka sebagai manusia beriman, berilmu, dan berjiwa Pancasila.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kepemudaan dan Olahraga Kota Denpasar Anak Agung Gede Wiratama mewakili Pjs Walikota dalam sambutannya mengapresiasi dan menyambut baik penyelenggaraan Jambore Cabang Denpasar 2024 ini.

Dia mengatakan jambore merupakan salah satu wadah atau sarana pendidikan bela negara dengan menanamkan nilai-nilai nasionalisme, membangun semangat keterbukaan dalam bersikap, dengan mengedepankan nilai-nilai keterbukaan dalam berkegiatan bersama.

Dia berpesan kepada seluruh anggota Pramuka di Denpasar agar senantiasa berbakti kepada Tuhan Yang Maha Esa, selalu berbuat kebaikan dan menjauhkan diri agar tidak terjerumus ke hal-hal negatif.

“Kakak berharap, setelah mengikuti jambore ini, kalian lebih memahami dan menghayati semangat kepramukaan beserta satya dan darmanya, sistem beregu, kerukunan, kekompakan, kegotong-royongan, dan kesetiakawanan," kata Gede Wiratama.

Materi kegiatan yang diberikan selama Jambore Pramuka Penggalang Kwarcab Denpasar Tahun 2024 meliputi kelompok kegiatan umum, kelompok kegiatan wisata, kelompok kegiatan pengembaraan, kelompok kegiatan pengembangan kepramukaan, kelompok kegiatan menjaga tradisi melalui kreativitas digital dan kelompok kegiatan keterampilan kepramukaan. 7 ant
Read Entire Article